background img

TRUK SEMBAKO TERGULING DI SEMAYANG

1 month ago written by

KPFM BALIKPAPAN – Sebuah truk dengan nomor polisi KT 9605 DA terguling di Jalan Jenderal Sudirman, Balikpapan Kota, tepatnya depan Pelabuhan Semayang, Jumat (28/4) siang.

Truk tersebut menumpahkan sembako yakni 10 ton beras dan 1,5 ton telur yang dibawanya dari Pare-Pare, Sulawesi Selatan.

“Baru tiba di Pelabuhan Semayang dan rencananya akan melakukan bongkar muatan. Drivernya baru pertama kali lewat di sini, tidak menguasai kondisi jalan yang sedikit bergelombang,” kata Kapolsek KP3 Pelabuhan Semayang, Kompol Komang Adhi.

Komang melanjutkan, truk juga over kapasitas. Sehingga sopir yang diketahui bernama Nur Alamsyah (27) tak mampu mengendalikan kendaraanmu di jalan yang kondisinya sedikit bergelombang hingga akhirnya terguling.

“Over kapasitas. Sopir truk dan dua orang kernek lagi dimintai keterangan. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, hanya saja kerugian material cukup banyak,” ucap Komang.

Fredy Janu/Kpfm

Article Categories:
News

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *