KPFM PENAJAM – Pj Bupati PPU Makmur Marbun secara resmi menerima penghargaan atas aksi konvergensi percepatan penurunan stunting atau tangkes di Kaltim Tahun 2023.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU) berhasil meraih predikat kabupaten terbaik se – Kaltim. Penyerahan penghargaan akan dilaksanakan di GOR 27 September (Senin) Universitas Mulawarman (Unmul) Samarinda, Senin (13/11).
Kepala Bagian Humas dan Protokol Setkab PPU Daud menjelaskan, penghargaan ini, diberikan berdasarkan keputusan Gubernur Kaltim Nomor 100.3.3.1/K/2023 tentang penetapan hasil penilaian kinerja kabupaten atau kota dalam pelaksanaan aksi konvergensi percepatan penurunan stunting provinsi Kaltim Tahun 2023.
“Penyerahan penghargaan diserahkan sekaligus dalam pelaksanaan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59 di Kaltim,” ujarnya.
Dari data yang diterima, Kabupaten PPU berada di peringkat pertama dengan hasil penilaian 91,2. Kemudian disusul peringkat kedua diterima Kabupaten Paser dengan hasil penilaian 85,6.
“Sementara di posisi ketiga ada Pemkot Balikpapan dengan hasil penilaian 86,1,” imbuhnya.
Diketahui, dalam target nasional. Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa target penurunan angka gagal tumbuh atau stunting sebesar 14 persen harus dapat dicapai pada tahun 2024 mendatang. Apalagi dalam tujuh arahan dari presiden, salah satunya masuk dalam program prioritas pemerintah dalam melakukan penurunan kemiskinan ekstrem, pemberantasan stunting, dan hilirisasi industri.
(AHMAD/MAULANA/ADV/DISKOMINFO PPU)