Balikpapan – Niar Natural Skin Care di jalan Syarifuddin Yoes, Gunung Bahagia, Balikpapan, yang mulai beroperasi 1 Oktober lalu melakukan grand opening, Minggu (4/11). Klinik perawatan baru ini memposisikan pangsa pasar untuk semua kalangan, serta siap bersaing dengan kualitas dan tarif relatif terjangkau.
Hj Heri Purwanti pemilik Niar Natural Skin Care menjelaskan, berkaitan grand opening ini selama tujuh hari kedepan memberikan diskon 50 persen. Dengan membayar member Rp50 ribu, sudah bisa gratis perawatan senilai Rp300 ribu.
Niar memberikan kemudahan dengan sistem pembayaran dicicil hingga tiga kali untuk seluruh perawatan, terkecuali untuk peremajaan kulit wajah tanpa operasi, atau tanam benang. Untuk menjaga kualitas pelayanan, Niar juga didukung fasilitas mumpuni, seperti peralatan berteknologi canggih. Salah satunya Micro Infus yang didatangkan dari Amerika Serikat.
Menurut Heri, Micro Infus ini kemungkinan besar menjadi alat kecantikan pertama yang ada di Balikpapan. Alat itu berfungsi membantu menghilangkan jerawat, membuat wajah lebih muda, dan menghilangkan kerut wajah. Selain itu, ada cream yang tidak akan mengakibatkan kulit merah dan membekas. Cream ini diracik dari ekstrak mulbery dan tumbuhan lain. Niar juga diperkuat tenaga ahli farmasi dan konsultan kecantikan dari Surabaya.
Jasa perawatan yang ada di klinik Niar antara lain, facial, tanam benang, botox, dan IPL (intense pulsed light) atau metode kecantikan dengan sistem cahaya. Sejak soft opening rumah kecantikan dengan ciri khas interior ungu ini sudah berhasil menggaet sedikitnya 200 pelanggan. (RARA/KPFM)