KPFM BALIKPAPAN – Kondisi Kota Balikpapan saat ini di tengah lonjakan kasus Covid-19. Hal ini terlihat dari angka penambahan kasus positif harian yang berkisar 100-254 kasus.
Kabar baiknya, tingkat kesembuhan pasien relatif tinggi mencapai 95 persen. Dengan rata-rata angka kesembuhan harian di kisaran 40-59 pasien setiap harinya.
“Kesembuhan kita tinggi, di angka 95 persen,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty saat dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp, Selasa (15/2).
Seiring dengan kondisi tersebut, masyarakat diimbau untuk tetap harus waspada. Agar kasus aktif harian bisa ditekan. “Kami mengimbau agar masyarakat waspada. Protokol kesehatan ketat terus dijalankan, juga upaya 3T terus digalakkan,” imbuhnya.
Selain itu, vaksinasi juga terus digencarkan. Utamanya dosis dua pada anak usia sekolah yang kini baru menyentuh angka 75,31 persen. Sementara untuk dosis pertama sudah mencapai 97,92 persen.
Belum meratanya capaian vaksinasi tersebut jadi salah satu penyebab di balik tingginya kasus dalam beberapa pekan terakhir. Berdasarkan data yang dimiliki Satgas Covid-19 Kota Balikpapan, 50 persen dari kasus terkonfirmasi positif Covid-19 merupakan anak berusia dua sampai 17 tahun.
“Hampir setiap hari ada kasus positif usia sekolah. Hasil dari tracking orang tua yang baru datang dari luar kota dan terpapar Covid-19. Kami akan kembali menggencarkan vaksinasi bagi anak usia sekolah dalam beberapa hari ke depan melalui Puskesmas,” ucapnya.
Fredy Janu/Kpfm