background img

Dea and Friends : "Mengarungi Samudera Menerjang Badai"

6 years ago written by

Narasumber :        Bapak Slamet Brotosiswoyo (Ketua APINDO KALTIM) , Claudia Devi (Host)

Melihat sisi lain dari seorang ketua apindo, slamet broto siswoyo yang menceritakan perjalanan pernikahannya yang ke 45 tahun 17 November kemarin. Suka duka yang dijalani bersama pasangan bersama Ibu Depon. Dan dikaruniai 3 orang anak perempuan.

Perjalanan memang tidak semulus yang kita bayangkan, tapi menurutnya saling toleransi, saling mengerti, saling komunikasi dan mengoreksi dirisendiri adalah resepnya. Dan dirinya tidak malu selalu meminta maaf kepada pasangannya. Godaan atau gangguan selalu ada dalam membina rumah tangga, terlebih dirinya sering berpergian keluar kota. Menurutnya, tergantung bagaimana diri kita yang menyikapi.

Selama ini beliau bersama istri tercinta selalu ingin menciptakan anak yang bisa bermanfaat untuk agama dan diharapkan bisa bekerja, yang tidak hanya  menadahkan tangan kepada pasangan. Dan beruntung, 2 anaknya mengikuti jejak sang ibu, berprofesi sebagi guru.

Beberapa kebiasaan sang istri yang sangat diingatnya adalah kesukaan makan bakso, warna favorit merah dan pesan istri kepada anaknya supaya selalu hati-hati. Dirinya juga berpesan bahwa kualitas pelajaran dalam perjalanan hidup tidak semulus yang kita bayangkan. (JESSICA/KPFM)

Article Categories:
Talkshow

Leave a Comment

Your email address will not be published.