Sempat menghilang di beberapa bulan lalu,kini pengemis di areal pasar tradisional klandasan balikpapan kembali menumpuk. Hal tersebutpun membuat sejumblah pengunjung pasar mengeluh dikarenakan keberadaan para pengemis tersebut dirasakan sangat mengganggu ketentraman dan kenyamanan. SYARIFAH salah seorang pengunjung pasar tradisional klandadan mengatakan bahwa,sebulan yang lalu,jumblah pengemis yang berada di areal pasar tersebut hanyalah satu atau dua orang saja. Tetapi beberapa hari terakhir jumblahnya bertambah banyak hingga tujuh sampai sepuluh pengemis. SYARIFAH menambahkan bahwa,kondisi tersebut,sangatlah membutuhkan perhatian dari pemerintah,agar jumblahnya tidak semakin parah dan menimbulkan keresahan.
(Fredy Janu)
Article Categories:
News